Japanese Songs, Lyrics, and All About Japan

Senin, 23 Oktober 2017

Top 7 Penyanyi Jepang yang Populer dan Sering Mengisi OST di Anime

| Senin, 23 Oktober 2017
Top 7 Penyanyi Jepang yang Populer dan Sering Mengisi OST di Anime yang mungkin tidak kalian ketahui atau tidak kalian sadari kalau mereka sering sekali mengisi Soundtrack baik Opening maupun ending dari berbagai anime. 

Banyak dari mereka yang jatuh hati sama lagu-lagu dari anime, dan juga banyak dari mereka yang bahkan nge fans sama penyanyi/band Jepang yang semuanya berawal dari lagunya yang di jadikan Soundtrack di anime.

Langsung saja berikut di bawah ini 7 penyanyi populer yang sering mengisi OST di anime versi JapanDaisukiii :


1.  LiSA (Risa Oribe)

Image: moshimoshi-nippon.jp
Risa Oribe seorang penyanyi dan penulis lagu pop Jepang dari Seki, Gifu yang di tandatangani langsung untuk Aniplex (sebuah wirausaha produksi dan distribusi anime dan musik Jepang) dibawah naungan langsung oleh Sony Music Artist. Penyanyi asal Jepang ini kelahiran tahun 24 Juni 1987, dengan nama panggung LiSA yakni singkatan dari Love is Same All.

Pastinya banyak dari kalian yang sudah mengenal LiSA dan jatuh hati dengan suaranya yang merdu, dan indah. Debut awal dia yakni, dia membawa lagu pertamanya untuk anime Angel Beats! salah satu anime favorit dan sedih menurut admin, kalian wajib coba tonton anime tersebut.

Tidak hanya itu, LiSA juga sudah membawakan OST dari anime terkenal lainnya seperti Boku no Hero Academia Season 2, Fate/Apocrypha, Fate/Zero, Fate/Stay Night, Nisekoi, Sword Art Online I dan II, Sword Art Online Movie: Ordinale Scale, dan masih banyak lagi lainnya.

Meskipun hubungannya dengan musik anime tidak dapat dipungkiri, dia juga seorang penyanyi rock yang sering melakukan pertunjukan bersama dengan band dan artis yang berbeda loh dan dia juga berpartisipasi secara aktif, tidak hanya festival anison tapi juga festival rock.
Yuk coba dengarkan salah satu lagu populer dari LiSA di bawah ini: 

 

 

2.  EGOIST

Image: The-O Network

 

EGOIST adalah duo musik pop Jepang yang sangat terkenal yang terdiri dari penulis lagu Ryo dari Supercell dan vokalis Chelly. Pada awalnya mereka dibentuk untuk membuat musik tema untuk serial televisi anime 2011 'Guilty Crown'. 

Kemudian setelah pembuatan tersebut, grup duo EGOIST menjadi cukup terkenal dan mulai sering membuat Soundtrack anime-anime terkenal lainnya. Bagaimana tidak populer? Sang komposer genius Ryo dari Supercell yang juga terkenal akan pembuatan Soundtrack Anime, dipadu dengan vokalis Chelly yang memiliki suara khas, sehingga tidak hanya dalam negeri tapi di beberapa negara belahan dunia juga menyukai musik EGOIST.   

Lagu EGOIST diciptakan terutama untuk anime yang mengudara di slot Noitamina di Fuji TV.  
Anime-anime terkenal yang mereka jadikan Soundtrack diantaranya; Fate/Apocrypha, Guilty Crown,  All Alone With You, Psycho-Pass, Kabaneri dan masih banyak lagi. Yuk langsung saja di coba dengarkan beberapa lagu dari EGOIST di bawah ini:


 


3.  Konomi Suzuki

Image: JpopAsia
Konomi Suzuki merupakan seorang penyanyi asal dari Osaka, Jepang. Dia tergabung dalam label Media Factory. Ia memasuki industri musik setelah memenangi Animax All-Japan Anisong Grand Prix pada tahun 2011. Penyanyi kelahiran tahun 1996 ini rupanya sempat menjadi populer setelah membawakan Soundtrack anime Fairy Tail di tahun 2014. 

Setelah itu fans Konomi Suzuki mulai bertambah banyak setelah membawakan anime-anime terkenal seperti No Game No Life, dan Re:Zero Kara Hajimeru Isekai Seikatsu loh. Yuk langsung saja kita dengarkan beberapa lagu OST anime dari Konomi Suzuki:




4.  Eir Aoi

Image: Sword Art Online Wiki - Fandom
Eir Aoi (Aoi Eiru) merupakan seorang penyanyi kelahiran tahun 1988 asal Hokkaido, Jepang yang menandatangani kontrak dengan SME Records. Ia juga menciptakan situs web sharing video yang bernama Nico Nico Douga. Debuat karir awal Aoi dimulai dari menyanyinya dan merilis singel debutnya "Memoria" pada 19 Oktober 2011, yang digunakan sebagai lagu penutup pertama serial anime 2011 Fate/Zero.

Kesuksessannya debutnya tersebut, rupanya tidak hanya sampai situ saja, pada single ke tiganya yakni "Innocence" yang dirilis pada 21 November 2012 tersebut, ternyata akan digunakan sebagai lagu Opening kedua pada serial anime yang terkenal yakni Sword Art Online. Tidak hanya itu, ia juga mengisi soundtrack untuk anime-anime terkenal lainnya seperti Sword Art Online II, Kill la Kill, Arslan Senki, Aldnoah Zero 2nd Season, dan masih banyak lagi.

Suaranya sangat khas dan berat, terlebih ketika mengisi soundtrack Sword Art Online, tidak hanya di Jepang, tapi fans dari berbagai negara juga mulai banyak, terlebih Eir Aoi seringkali hadir dalam festifal musik terbesar AFA yang tampil di berbagai negara asia termasuk indonesia juga pernah ia kunjungi loh!

Langsung aja di cek beberapa lagunya di bawah ini:




5.  Aimer

Image: Jpop Wiki - Fandom
  Wah untuk yang satu ini pokoknya favorite admin banget, dijamin deh bagi kalian yang pertama kali denger suaranya yang khas itu, pasti langsung suka sama setiap lagunya.

Aimer (エメ Eme) adalah seorang penyanyi pop Jepang sekaligus penulis lirik lagu yang di label oleh Sony Music Entertainment Japan dan dikelola oleh FOURseam. Pada tanggal 7 September 2011, dia memulai debutnya untuk Defstar Records, dengan lagu "Rokutousei no Yoru", yang dipilih oleh Fuji TV sebagai ending theme dari serial anime di tahun 2011 yakni "Rokutousei no Yoru" mencatat rangking tertinggi di nomor 9 di chart distribusi musik Rekochoku.

Pokoknya sakin populernya, sudah begitu banyak sekali prestasi yang di peroleh dari penyanyi yang satu ini,  dan juga ia pernah mengisi beberapa soundtrack untuk anime - anime terkenal seperti, Bleach, Fate/Stay Night,  Mobile Suit Gundam, Koutetsujou Kabaneri, Zankyou no Terror, dan masih banyak lagi.

 Silahkan langsung saja di dengarkan beberapa lagunya yang populer di bawah ini dijamin kalian pasti bakal langsung suka pertama kali denger suaranya yang khas:

 


6.   Lia

Image: Discogs
Lia adalah seorang penyanyi dan pencipta lagu asal Jepang yang juga pernah membawakan tema untuk game RF - Online yang berjudul 'The Force of Love' pastinya kalian tau dong dengan soundtrack game tersebut, yang belum silahkan cek di bawah ini :

 

Oke kita skip dulu untuk gamenya!
Lia sendiri seorang penyanyi-penulis lagu yang karirnya dimulai pada tahun 2000 setelah menyanyikan "Tori no Uta" untuk novel visual Air. Dia sering berkolaborasi dengan Jun Maeda dan terkenal karena membawakan lagu opening untuk Angel Beats!
Tidak hanya itu, dia juga membawakan lagu untuk anime-anime terkenal lainnya seperti Charlotte, Clannad, Initial D Fourth Stage, dan masih banyak lagi. Langsung saja di coba dengarkan beberapa lagunya di bawah ini:

 

 

 

7.  Ikimono Gakari

Image: Akiba Nation
Ikimono Gakari adalah sebuah Band yang sudah cukup lama di bentuk sejak tahun 1999, di bawa label Sony Music. Ikimono-gakari sendiri yang beraliran rock J-Pop, hanya berkontribusi pada segelintir anime song saja, tapi beberapa lagu mereka telah membuat dampak yang langgeng pada para penggemar anime!

Pastinya kalian akan nostalgia dengan lagu-lagunya dari ikimono gakari, karena dia juga membawakan Soundtrack untuk anime Naruto, Nanatsu no Taizai, Bleach, Big Windup, dan juga soundtrack untuk anime movie seperti, Pokemon, Your Lie in April, 5 Centimeters Per second, Toki wo Kakeru Shoujo, serta beberapa film live action lainnya yang juga soundtracknya di bawa oleh Ikimono Gakari.

Salah satu lagunya yang paling terkenal dan paling nostalgia yakni berjudul Sakura,  langsung saja di coba beberapa lagu dari Ikimono Gakari, dijamin kalian pasti langsung suka sama band yang satu ini :


 

____________________________________________________
   
Berikut Top 7 Penyanyi Jepang yang Populer dan Sering Mengisi OST di Anime versi JapanDaisukiii. Masih ada begitu banyak Penyanyi-penyanyi populer lainnya yang juga sering mengisi soundtrack untuk anime, tapi kali ini hanya 7 saja yang paling banyak disukai oleh kebanyakan orang.  

Jadi menurut kalian, penyanyi mana yang kalian paling sukai dalam mengisi OST untuk anime? Yuk komen di bawah dan juga jangan lupa support admin dengan cara klik 'Share' dan bagikan ke Facebook maupun media sosial lainnya.

Terima Kasih 😊

 

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar