Japanese Songs, Lyrics, and All About Japan

Tampilkan postingan dengan label Lifestyle. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Lifestyle. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 14 April 2018

Top 20 Seiyuu Pria Paling Populer di Tahun 2018 Menurut Charapedia

Top 20 Seiyuu Pria Paling Populer di Tahun 2018 Menurut Charapedia

top 20 seiyuu pria

Belum lama ini, situs ranking terkenal asal Jepang Charapedia telah membuat polling untuk menentukan Top 20 Seiyuu Wanita Paling Populer Tahun 2018.  Dan sepertinya kali ini giliran para aktor suara / Seiyuu pria yang mendapat nominasi untuk kategori Seiyuu Pria paling populer di tahun 2018 ini.

Seperti yang kita ketahui, di Jepang, aktor suara atau biasa disebut Seiyuu diperlakukan sama seperti bintang pop, dan sama-sama menikmati status selebriti yang sangat besar di negara tersebut. Karena mereka termasuk selebritis papan atas, maka mereka tidak hanya bekerja mengisi suara-suara baik untuk anime maupun perfilman saja. 

Terkadang mereka juga memiliki profesi lain seperti penyanyi, bermain Film maupun drama, suka menjadi bintang tamu di event-event, dan sebagainya. Oleh karena itu, Dalam pemungutan suara terbaru mereka, Charapedia telah meminta 10.000 penggemar yang terdiri dari, 40,1% pria, 59,9% wanita, untuk memilih seiyuu pria favorit mereka.  

Berikut di bawah ini Top 20 Seiyuu pria paling populer di tahun 2018 versi Charapedia :


1 – Hiroshi Kamiya (Attack on Titan’s Levi, Monogatari’s Koyomi Araragi, and Kuroko’s Basketball’s Seijuurou Akashi)




2 – Yuki Kaji (Attack on Titan’s Eren Yeager, High School DXD’s Issei Hyoudo and My Hero Academia’s Shouto Todoroki)




3 – Yuuichi Nakamura (CLANNAD’s Tomoya Okazaki and Macross Frontier’s Alto Saotome)




4 – Tomokazu Sugita (Gintama’s Gintoki Sakata and the Haruhi Suzumiya series’ Kyon)




5 – Mamoru Miyano (Gundam 00’s Setsuna F. Seiei and Free!’s Rin Matsuoka)




6 – Daisuke Ono (Durarara!!’s Shizuo Heiwajima and Black Butler’s Sebastian Michaelis)




7 – Yoshitsugu Matsuoka (Sword Art Online’s Kirito and Danmachi’s Bell Cranel)




8 – Takahiro Sakurai (Code Geass’s Suzaku Kururugi and Berserk’s Griffith)




9 – Jun Fukuyama (Code Geass’s Lelouch Lamperouge and Assassination Classroom’s Koro Sensei)




10 – Yuuichirou Umehara (Young Black Jack’s Kuro Hazama and Juuni Taisen’s Ox)



 
11 – Akira Ishida (Fairy Tail’s Zeref) 

12 – Nobuhiko Okamoto (Blue Exorcist’s Rin Okumura)

13 – Yoshimasa Hosoya (Gundam Iron-Blooded Orphans’ Orga Itsuka)

14 – Souma Saitou (Terror in Resonance’s Twelve)

15 – Hiro Shimono (The World God Only Knows’ Keima Katsuragi)

16 – Kenichi Suzumura (Gintama’s Sougo Okita)

17 – Ryouhei Kimura (Haganai’s Kodaka Hasegawa)

18 – Tatsuhisa Suzuki (Free!’s Makoto Tachibana)

19 – Junichi Suwabe (Fate/Stay Night’s Archer)

20 – Shouta Aoi (UtaPri’s Ai Mikaze)


Sepertinya Seiyuu dari serial anime Attack on Titan, Eren dan Levi duo masih populer seperti biasanya. Bahkan mengalahkan beberapa seiyuu terkenal lainnya seperti Daisukee, Tomokazu, Matsuoka, dll. Karena sebagian besar yang memilih adalahr wanita, sehingga memungkinkan adanya pengaruh dalam polling kali ini, dan hasilnya menunjukkan siapa yang benar-benar populer di kalangan wanita.

Pemungutan suara ini masihlah sementara untuk di tahun 2018 ini, jadi ada kemungkinan akan diadakan lagi pemungutan untuk memilih seiyuu terbaik di tahun ini. Jadi, siapa seiyuu pria paling populer menurut kalian?
All Images: MyAnimeList
Sources: Charapedia via SGCafe
__________________________________________________________________________________
Jika kalian suka dengana artikel ini, klik tombol "Share" di bawah, dan bagikan artikel ini di Facebook, Twitter, dan media sosial lainnya.
Terima Kasih 😊